Distributor Tabung APAR

Distributor Tabung APAR

Distributor Tabung APAR – Kebakaran dapat terjadi di berbagai tempat baik itu di kantor, rumah, tempat umum, bahkan hutan maupun lahan luas sekali pun. Kebakaran ini penyebabnya bermacam-macam yaitu benda-benda yang memicu reaksi pembakaran. Api pada kebakaran juga sangat mudah untuk bertambah besar apabila tidak segera ditangani. Maka suatu tempat pasti membutuhkan berbagai alat pemadam kebakaran. Fungsinya untuk mengatasi keadaan darurat kebakaran yang sangat merugikan.

Salah satu alat pemadam kebakaran yang bisa digunakan adalah tabung APAR.

Tabung APAR (Alat Pemadam Api Ringan) merupakan alat pemadam kebakaran yang digunakan untuk mengendalikan api pada kebakaran kecil supaya tidak bertambah besar. APAR biasanya berbentuk tabung dengan bahan pemadam api bertekanan tinggi di dalamnya. Biasanya APAR tersedia dalam ukuran 1 – 12 kg. Anda akan dengan mudah menemukan berbagai jenis tabung APAR di toko APAR. Harga alat pemadam kebakaran yang kecil ini tentunya lebih terjangkau dibandingkan harga tabung pemadam kebakaran berat dengan kapasitas media yang lebih banyak.

Bahan pemadam dalam APAR ada beberapa jenis, yaitu sebagai berikut.

  1. Dry chemical powder

Media pemadam dry chemical powder sangat cocok digunakan untuk memadamkan api pada kebakaran kelas A, B, dan C. Media ini berupa zat kombinasi dari fosfat mono amonium dan amonium sulfat yang akan mengganggu reaksi kimia pada api kebakaran. Sifat dry chemical powder tidak konduktif sehingga aman digunakan untuk memadamkan api pada peralatan elektronik. Apabila membutuhkan tabung APAR dengan media powder, harga tabung APAR powder akan berbeda-beda tergantung ukurannya. Selain itu, tabung APAR powder memiliki masa kadaluarsa 2 tahun, sehingga Anda harus melakukan pengisian ulang sesegera mungkin. Meskipun tidak menutup kemungkinan ada zat pemadam dengan masa expired lebih lama. Pengisian ulang juga perlu dilakukan sebelum masa kedaluwarsa atau setelah tabung digunakan meski media pemadam belum habis.

 2. Karbon dioksida (CO2)

Bahan pemadam tabung APAR ada juga yang berupa karbon dioksida. Bahan pemadam ini sangat cocok digunakan untuk memadamkan kelas kebakaran B dan C. Selain itu, karbon dioksida termasuk aman untuk peralatan elektronik. Anda bisa mendapatkan harga tabung pemadam CO2 secara masuk akal di supplier yang tepat, terutama supplier tangan pertama. Tabung APAR dengan jenis CO2 ini memiliki masa berlaku hingga 2 tahun. Setelah itu, harus tetap dilakukan isi ulang meskipun alat pemadam tersebut belum habis atau bahkan belum pernah terpakai.

 3. Foam

Ada juga tabung APAR dengan media foam / busa yang cocok untuk memadamkan kebakaran kelas A, B, dan kebakaran kelas K. Bahan foam ini biasanya berisi bahan kimia berupa potassium acetate. Jenis foam ada juga yang berupa foam AFFF (Aqueous Film Forming Foam). Foam AFFF adalah media pemadam berbasis air dan sering mengandung surfaktan berbasis hidrokarbon. Media ini akan cocok digunakan untuk memadamkan api pada kebakaran kelas A dan B. Tabung APAR dengan media foam juga memiliki masa kadaluarsa 2 tahun. Di distributor busa foam AFFF, Anda bisa membeli tabung APAR ini beserta layanan isi ulangnya.

4. Clean Agent

Bahan pemadam clean agent merupakan jenis zat pemadam berbentuk gas cair. Media pemadam ini adalah pengganti halon, contohnya yaitu HFC-236FA. HFC-236FA ini lebih aman karena tidak merusak lapisan ozon. HFC-236FA menjadi bahan tabung APAR yang cocok digunakan untuk kebakaran kelas A, B, dan C. Masa berlaku tabung APAR bermedia pemadam clean agent yaitu 3 tahun.

Baca juga : Toko Tabung Pemadam Api

Untuk mendapatkan berbagai macam tabung APAR berkualitas, Anda harus memilih gudang tabung APAR yang tepat dan terpercaya. PT Jaya Putra Multiguna merupakan distributor tabung APAR yang menyediakan berbagai ukuran tabung APAR secara berkualitas dan banyak produk tabung pemadam yang ready stock. Di tempat kami dijual tabung pemadam kebakaran dengan berbagai media pemadam untuk mengatasi kebutuhan Anda akan alat proteksi gedung / bangunan. Produk-produk yang kami jual juga bersertifikasi, dan bisa Anda buktikan sendiri dengan mendatangi toko kami. Bisa juga Anda memanfaatkan layanan antar untuk pembelian tabung APAR dan fasilitas antar – jemput untuk isi ulang tabung APAR. Kami pun melayani isi ulang tabung pemadam kebakaran di Surabaya dan berbagai kota lainnya secara terstandar dilakukan oleh tenaga profesional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bantuan
Kirim via Whatsappp