Harga Alat Keselamatan Kapal

Harga Alat Keselamatan Kapal – Salah satu faktor yang menjadi penyebab banyaknya korban saat terjadi kecelakaan kapal yaitu minimnya alat keselamatan kapal. Padahal, peralatan keselamatan di kapal sangat penting untuk selalu disediakan dan siap digunakan saat keadaan darurat. Sudahkah kapal Anda menyediakan alat keselamatan untuk ABK dan penumpang Anda? Alat-alat tersebut sangat penting agar korban jiwa akibat kecelakaan kapal bisa dikurangi atau bahkan tidak ada. Apalagi kecelakaan kapal sangat sulit terdeteksi dan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk dapat melakukan evakuasi. Dengan adanya alat keselamatan yang disediakan di atas kapal. Maka penumpang dapat menyelamatkan diri meminta bantuan atau bertahan sampai tim penolong datang. Peralatan keselamatan kerja bisa didapatkan di tempat yang jual alat keselamatan. Untuk harga alat keselamatan di kapal sangat bervariasi tergantung pada alat yang dibutuhkan.

Ring Buoy

Alat keselamatan kapal pertama yang sangat sering ditemukan yaitu ring buoy. Alat ini merupakan pelampung penyelamat yang berbentuk seperti ban dengan warna yang mencolok seperti oranye dengan sticker scotlight. Ring buoy harus menggunakan warna yang mencolok agar dapat dikenali dengan mudah. Apalagi di waktu malam hari yang sangat minim pencahayaan. Ring buoy juga dilengkapi dengan tali yang berfungsi untuk melemparkan pelampung jika terdapat penumpang yang jatuh ke laut. Ring buoy ini akan menahan tubuh penumpang tersebut agar tetap mengapung di atas air sampai tim penolong datang. Tidak hanya itu, ring buoy juga dilengkapi dengan lampu atau ring buoy light agar korban dapat memberi tanda keberadaannya pada tim penyelamat terutama ketika malam hari. Alat ini bisa didapatkan di tempat yang jual ring buoy. Anda bisa memperoleh ring buoy dengan harga ring buoy murah dan terjangkau.

Tersedia Berbagai Perlengkapan Keselamatan Kapal Dengan Harga Peralatan Keselamatan Kapal Murah Berkualitas

Liferaft

Alat keselamatan kapal selanjutnya yaitu liferaft yang biasa disebut sekoci penyelamat atau rakit penyelamat. Liferaft ini memiliki ukuran yang lebih kecil dari kapal dan bisa memuat 6 sampai dengan 25 orang penumpang sesuai ukurannya. Sekoci biasanya diletakkan di bagian kiri dan kanan deck kapal sehingga ketika terjadi keadaan darurat bisa langsung digunakan dengan memotong tali liferaft. Adapun alat yang biasa digunakan untuk memotong tali liferaft adalah pisau HRU (Hydrostatic Release Units). Alat keselamatan kapal ini terbuat dari kayu, logam, maupun serat fiber. Jumlah penyediaan liferaft harus disesuaikan dengan jumlah penumpang yang ada dalam kapal sehingga semua penumpang dapat menyelamatkan diri. Dalam liferaft juga biasanya terdapat berbagai perlengkapan untuk keselamatan jiwa seperti makanan dan minuman darurat, obat-obatan, dan lain sebagainya. Alat ini bisa didapatkan di tempat yang jual liferaft. Untuk harga liferaft cukup bervariasi tergantung pada ukuran dan jenis sekoci yang dibutuhkan.

Life Jacket Pelampung Alat Keselamatan Di Kapal

Terakhir yaitu life jacket, atau rompi penyelamat yang memiliki fungsi sama seperti ring buoy. Rompi ini juga selalu menggunakan warna warna yang mencolok sehingga lebih mudah terlihat apalagi saat minim cahaya. Saat terjadi kondisi darurat, alat ini sangat diperlukan agar penumpang tidak tenggelam ke dalam laut. Life jacket dilengkapi dengan peluit sehingga korban dapat meniup peluit agar lebih mudah untuk ditemukan dan segera dievakuasi. Alat keselamatan kapal ini bisa didapatkan di tempat yang jual life jacket. Untuk harga life jacket juga sangat murah dan terjangkau.

Berbagai alat keselamatan kapal tersebut bisa dibeli di PT. Jaya Putra Multiguna. Kami menyediakan berbagai macam peralatan keselamatan kerja termasuk jual alat keselamatan kerja. Tidak perlu khawatir mengenai kualitas karena kami selalu mengedepankan kualitas dari setiap produk yang kami tawarkan. Dengan kualitas produk yang terbaik, Anda dapat mendapatkan harga alat keselamatan kapal yang terjangkau. Kami juga menyediakan berbagai perlengkapan keselamatan kapal lainnya. Seperti immersion suit, tangga embarkation ladder, pengirim sinyal darurat, hydrostatic release unit, capsule liferaft, dan perlengkapan kapal lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bantuan
Kirim via Whatsappp